Gaung Media Nasional Benarkah Minum Kopi Tingkatkan Performa Bersepeda?

Benarkah Minum Kopi Tingkatkan Performa Bersepeda?

Kampanye Buku


Banyak yang masih belum percaya bahwa kandungan kafein dari kopi dapat memberikan manfaat baik ketika berolahraga, namun berapa kadar yang dianjurkan minum kopi sebelum melakukan aktifitas olahraga.

Benarkah kebiasaan minum kopi seseorang sebelum berolahraga memberikan performa yang lebih baik dibandingkan mereka yang tidak mengambil manfaat dari kafein kopi. Kebiasaan ini yang mendasari sebuah penelitian melibatkan 40 pesepeda yang memiliki kecendrungan mengkonsumsi kafein sebelum mengayuh sepeda mereka dengan jarak bermil-mil jauhnya.

Para pesepeda ragu dengan kebiasaan ngopi sebelum bersepeda, sudah tidak memberikan manfaat positif lagi dikarenakan tubuh sudah mulai ramah dengan kadar kafein yang sering dikonsumsinya, dan berasumsi jika ingin mengambil manfaat harus menambah kadar kafein yang dikonsumsi. Triathlon Magazine menerbitkan artikel menjawab keraguan para pesepeda akan kebiasaan konsumsi kafein mereka sebelum bersepeda. Meneruskan penelitian dari studi Journal of Applied Physiology bahwa kafein yang tepat sebelum aktivitas memberikan dorongan kinerja secara langsung, walau pun dikonsumsi sesekali atau sering, kafein masih memberikan manfaat baik sebelum berolahraga.

Pada jurnal penelitian tersebut menjelaskan bagaimana penelitian berlangsung, melibatkan para atlit sepeda laki-laki yang semuanya bersaing di tingkat kejuaraan amatir atau pun profesional. Penelitian ini berdasarkan seberapa cepat waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan lintasan, setelah mengkonsumsi kafein kemudian dipantau berapa waktu yang mereka perlukan untuk menyelesaikan lintasan. Konsumsi tiap pesepeda akan kafein berbeda, ada yang mengambilnya sedikit, sedang dan banyak. Sama kita ketahui bahwa kandungan kafein pada kopi tidak langsung memberikan manfaat pada tubuh, tunggu beberapa menit ketika kafein mulai masuk ke dalam sistem tubuh barulah memberikan manfaat.

Setelah dilakukan penelitian yang melibatkan para atlit pesepeda tersebut, ditemukan bahwa pada kadar yang tepat kandugnan kafein meningkatkan performa seseorang yang berolahraga sebesar 3,3 %. Seberapa banyak kadar yang dianjurkan dalam penelitian tidak dijelaskan, berapa pun banyaknya kopi yang diminum sebelum berolahraga tentu memberikan manfaat. Namun, ada baiknya kenali kadar asupan kafein kopi untuk tubuh kita, agar daya tahan tubuh tetap stabil.

Untuk memastikan asupan kafein kopi benar-benar kopi yang terbaik, daripada bingung ingin minum kopi di mana, lebih baik seduh kopi sendiri saja sebelum berolahraga atau ketika beristirahat mengumpulkan tenaga untuk melanjutkan aktifitas olahraga. Carilah alat kopi yang mudah dibawa bersepeda, sehingga tidak mengambil ruang yang terlalu banyak, atau sedia coffee drip yang begitu mudah cara seduhnya, hanya butuh air panas saja. (FIR)