Desa Wisata Sumberbulu berhasil keluar sebagai juara pertama sebagai desa wisata terbaik kategori suvenir di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia atau ADWI 2021. Desa wisata ini berada di Desa Pendem, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Dikutip dari Jejaring Desa Wisata Kemenparekraf, Kamis, 20 Januari 2022, Desa Wisata Sumberbulu memiliki beragam suguhan wisata, mulai dari alam, budaya, eduwisata, agrowisata, hingga wisata pedesaan. Ragam atraksi ini dikemas dalam paket yang mengusung wisata ramah dan berpedoman pada Community Base Tourism.
Salah satu paket yang menarik adalah membuat jamu tradisional dengan harga mulai Rp35 ribu. Wisatawan dapat ikut dalam penyampaian edukasi membuat jamu tradisional yang dijelaskan mulai dari proses produksi, bahan yang digunakan, dan cara mengemas.
Berlanjut ke atraksi yang dekat dengan alam, yakni berkemah dengan harga mulai Rp40 ribu. Wisatawan bisa memilih paket Amazing Camp yang lokasinya jauh dari pemukiman warga.
Bakal ada materi tentang mendirikan tenda yang benar, cara bertahan hidup di alam, dan mengedukasi sikap sopan santun bila sedang berada di alam terbuka. Kegiatan ini juga mengasah rasa cinta lingkungan dan menghargai alam. Bagi wisatawan yang ingin menginap, ada homestay dengan harga menginap mulai Rp120 ribu.
Ada pula atraksi Live In dengan tarif mulai Rp120 ribu. Kegiatan belajar di luar kelas ini bertujuan agar peserta melihat kegiatan warga di pedesaan. Kegiatan ini diharapkan peserta dapat mempunyai nilai bisa menghargai orang lain, belajar mandiri, disiplin waktu, dan lebih mengenal kegiatan warga di desa wisata ini.
Suka kegiatan luar ruangan lain? Di desa wisata ini wisatawan dapat mencoba outbound and training dengan harga mulai Rp85 ribu. Aktivitas tersebut dihadirkan dengan metode outbound yang melatih pengembangan SDM dan mengedepankan unsur pengembangan diri dengan metode belajar berbasis pengalaman dan ada yang mengedepankan unsur wisata.
Foto: IG/sumberbulu_village